Lompat ke konten
Home ยป Keuangan ยป How to Manage Your Money ?

How to Manage Your Money ?

  • oleh

Beberapa hari yang lalu aku dapat buku bagus, judulnya How to Manage Your Money ? . Ga usah aku ceritakan isinya seperti apa ya… yang penting pelajaran yang didapat aja hehehe…

Intinya bahwa buku ini mengajarkan dan mengarahkan pembaca untuk hidup surplus, tidak berkekurangan uang. Sehingga berada dalam taraf hidup yang baik dan sangat baik.

Ada 3 hal penting yang sebaiknya kita miliki:

  1. Punya pendapatan tetap
  2. Punya investasi dan asuransi
  3. Punya passive income

Setelah membaca buku tersebut, rasanya tidak salah jalan yang aku tempuh. Justru membuatku semakin mantap melangkah !!

Pendapatan tetap alhamdulillah aku masih punya. Aku masih mendapat gaji bulanan dari kantor tempatku bekerja secara fulltime. Gaji yang sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan keluargaku sehari-hari termasuk biaya pendidikan.

Investasi dan asuransi aku juga sudah punya. Meski berawal dari premi yang kecil, tapi bukankah lebih baik memiliki daripada tidak sama sekali. Untuk sementara investasiku ada di Commonlife dan AJB Bumiputera.. hihihi.. gapapa investasi kecil-kecilan dulu. Seiring berjalannya waktu dan pendapatanku makin besar, insyaallah aku buka investasi lagi yang lebih gede !!! Saat ini sedang diprospek oleh salah satu perusahaan asuransi yang gede nih.. tapi aku belum bisa memutuskan sekarang.. Tunggu ya Jeng.. !!

Untuk asuransi aku punya beberapa, ada asuransi kesehatan, asuransi pendidikan, dan asuransi jiwa. Ya setidak-tidaknya untuk biaya pendidikan anakku aku punya cadangan gitu lho.. Jadi ketika butuh ga harus cari utangan kesana kemari (teringat dan belajar dari masa kecilku dulu hikhikhik..). Selain itu, juga bila sewaktu-waktu aku harus dipanggil oleh Yang Maha Kuasa aku punya warisan untuk anakku, sehingga anakku tidak “kapiran”, karena dia ahli warisku yang akan menerima Uang Pertanggungan dari asuransi-asuransiku.

Alhamdulillah juga berkat asuransi kesehatan, maka ketika aku sakit seperti tahun 2008 yang lalu, aku tidak terlalu repot memikirkan kemana cari biaya. Selain ada biaya pengobatan dari kantor, juga sebagian di-cover oleh asuransi. Insyaallah tidak merepotkan keluargaku ๐Ÿ™‚ . Tapi penginnya aku sehat terussss… !! AMIN !

Nah.. yang terakhir nih.. insyaallah untuk passive income aku sudah merintis untuk bisa mendapatkannya. Aku bergabung dengan Oriflame-dBCNetwork, saat ini sudah di level Senior Manager dengan penghasilan melebihi gaji kantorku. Memang itu belum menjadi passive income, tapi aku sudah mantap merintis kesana lewat jalur ini. MLM ? Yes..!! So what gitu loh… !! Tidak baik men-judge sesuatu sebelum Anda mempelajari luar dalam dan sedalam-dalamnya ๐Ÿ™‚ .

Aku berharap dan berdoa agar semua yang aku jalani membawa berkah untukku dan keluargaku serta orang-orang di sekitarku. Sehingga cita-cita memiliki ketiga hal diatas insyaallah bisa terwujud !

1 tanggapan pada “How to Manage Your Money ?”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *