Ahhh… pertama kali ke Bali adalah pada tahun 1991 (atau 1992 saya lupa-lupa ingat). Dan ini adalah kali kedua pergi ke Bali. Kali ini bersama suami dan anak, tentunya :-). Sebenarnya tidak 100% berlibur walau kebetulan pas liburan kenaikan kelas, tetapi tujuan utamanya adalah menemani Satria mengikuti turnamen taekwondo di Bali.
Untuk postingan yang ini khusus perjalanannya aja dulu yaa… untuk turnamennya nanti ada di postingan kedua ๐
Kami berangkat pada hari Minggu 8 Juli 2012 dari Depok Sport Centre Jogja bersama tim Black Eagle Indonesia. Total 40-an orang yaitu atlit dan pendamping (ortu). Kami menggunakan transportasi darat menggunakan bis pariwisata “BIMO”.

Bis berangkat sekitar jam 08:00. Menyusuri Yogya – Klaten – Kartosuro/Solo – Karanganyar – Sragen – Ngawi – Madiun – Nganjuk. Makan siang kami di Ngawi, entah di restoran apa namanya. Kemudian perjalanan dilanjutkan menyusuri Kediri – Jombang – Mojokerto – Pasuruan. Dan kami berhenti makan malam di Pasuruan, lupa lagi deh apa nama restorannya :-P. Sekitar jam 03:00 pagi kami sampai di pelabuhan Ketapang Banyuwangi. Kami semua harus turun dari bis untuk menyeberang ke pelabuhan Gilimanuk Bali.


Ahhh..akhirnya nyampe juga di Pulau Dewata. Sayangnya selama disana sinyal Indosat saya kurang bagus, sehingga tidak bisa full online deh ๐
Dari pelabuhan, kami langsung menuju Restoran Soka Indah untuk mandi-mandi dan sarapan. Wow.. sepanjang perjalanan pemandangannya indahhhh banget. Hutan-hutan di kiri jalan dan pantai di kanan jalan. Restoran ini tempatnya indah lhoo.. diatas bukit tapi di pinggir laut. Lihat nih…

Dari sini kami langsung menuju penginapan “Bali Yuai” di jalan Satelit Denpasar untuk beristirahat dan menantikan program acara berikutnya. Maklumlah kami ‘kan mengantarkan atlit taekwondo sehingga jadwal kami harus disesuaikan dengan mereka ๐
Hari kedua di Denpasar, tepatnya Selasa 10 Juli 2012, para pengantar masih belum punya acara, jadi hanya bersantai di penginapan; sedangkan anak-anak (atlit) harus mengikuti acara pertama di GOR Lila Bhuana yaitu penimbangan berat badan, dan para officialnya harus mengikuti Technical Meeting.
Hari ketiga dan keempat, Rabu dan Kamis, adalah jadwal pertandingan untuk Black Eagle Indonesia. Cerita serunya nanti ya di postingan kedua. Oiyaaa.. hari keempat kami semua diundang untuk dinner di kediaman pemilik “JOGER”. Pada tahu pasti ya nama JOGER ini ๐ Sampai disana sebenarnya toko sudah tutup, namun akhirnya dibuka khusus untuk rombongan ESTA dari Jogja (dipimpin Master Yoyok). Dengan demikian kami semua punya kesempatan untuk belanja-belanji di toko JOGER. Lumayanlah bisa beli kaos pesanan hehehe..


Memiliki nama lengkap Wiwin Pratiwanggini. Berprofesi sebagai ibu bekerja full-time, ibu rumah tangga, dan freelance blogger. Baginya blog adalah ruang berbagi inspirasi dan media menulis untuk bahagia. Blog ini juga terbuka untuk penawaran kerjasama. Pemilik blog bisa dihubungi melalui email atau WhatsApp. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.
Pingback: Bali & Taekwondo Tournament (2) | Where I share about...