Mengawali tahun 2013 ini dalam pekerjaan, saya harus siap menerima jabatan baru. Per 7 Januari 2013 ini saya de facto sudah menjadi bagian dari Yayasan Yogyakarta International School. Jika selama ini saya hanya mengikuti instruksi Boss untuk mengerjakan yang mana dulu (berdasarkan prioritas), baik itu Triple-A maupun YIS, maka per Senin kemarin saya dipersilakan menentukan jam kerja sendiri. Saya menempati posisi di sekretariat yayasan. Jangan tanya jabatan pastinya ya hehehe.. karena di sekretariat hanya ada saya sendirian ๐
Menerima jabatan baru artinya saya memiliki tanggung jawab yang lebih besar lagi. Tentunya ini juga menuntut saya untuk siap-siap memberikan jam kerja lebih, jika diperlukan. It’s OK, selagi saya masih mampu, saya pasti akan bekerja sebaik-baiknya. Dalam bekerja pun saya merasa selalu belajar hal-hal baru, baik itu hal yang berhubungan dengan pekerjaan itu sendiri, maupun belajar dari lingkungan pekerjaan tersebut. Bersyukur saya mempunyai beberapa macam pekerjaan dalam ruang lingkup yang sangat berbeda, sehingga tidak pernah menimbulkan konflik pekerjaan. Yang ada cuma konflik manajemen waktu ketika semua minta diprioritaskan hehehe…
Terimakasih ya Allah atas segala yang Kau berikan. Terimakasih ayah dan Satria yang selalu mendukung setiap langkah saya. Terimakasih kepada semuanya atas segala dukungannya juga ๐
Memiliki nama lengkap Wiwin Pratiwanggini. Berprofesi sebagai ibu bekerja full-time, ibu rumah tangga, dan freelance blogger. Baginya blog adalah ruang berbagi inspirasi dan media menulis untuk bahagia. Blog ini juga terbuka untuk penawaran kerjasama. Pemilik blog bisa dihubungi melalui email atau WhatsApp. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.
congratz ya bu….
Thanks a lot, Aeni ๐
selamat ya
Makasih, mba Chi.. ๐