Skip to content

3 Kunci Utama Mengoptimalkan Peluang Dunia Blog

peluang dunia blog cover

Mengoptimalkan Peluang Dunia Blog – Sebagai seorang yang berkecimpung di dunia blogging, saya pede saja menyebut blogger sabagai salah satu profesi saya. Salah satu? Iya, karena saya mempunyai profesi utama sebagai karyawan swasta. Saya sebut blogger sebagai profesi karena blog yang dikelola secara profesional bisa menghasilkan uang. Simak terus ya, saya mau berbagi pengalaman mengenai mengoptimalkan peluang dunia blog.

Kesibukan dan tanggung jawab saya sebagai seorang karyawan semakin hari semakin besar. Jika saya tidak mengimbangi dengan hal lain yang saya sukai, pekerjaan tersebut rentan memicu stres. Nah, kalo saya stres yang kena imbasnya adalah keluarga saya. Sedangkan saya tidak mau menjadikan alasan capek bekerja mengganggu keharmonisan rumah tangga.

Nah, ngeblog menjadi salah satu solusi yang membuat hidup saya menjadi seimbang. Karena dengan ngeblog saya bisa menyalurkan hobi saya membaca dan menulis. Awalnya dulu blog memang sebagai tempat untuk curhat atau merilis beban. Tapi makin kesini saya makin mantap menggunakan blog sebagai alat untuk mendapatkan penghasilan tambahan juga.

mengoptimalkan peluang dunia blog
sumber: Canva

Penasaran gimana caranya? Simak terus yaaa… Jangan kemana-mana dulu ๐Ÿ™‚

Mengoptimalkan Peluang Dunia Blog

Saya pernah membaca tulisan dari mentor blogging saya yang sekaligus juga Ketua Umum Komunitas Ibu-Ibu Doyan Nulis (IIDN). Di buku antologinya yang berjudul Indonesian Female Blogger pada halaman 149 Widyanti Yuliandari menulis:

“Setiap tulisan akan menemui takdirnya sendiri. Begitu kata orang. Kalau aku percaya banget. Karenanya, aku senantiasa memilih untuk turut menggurat warna indah pada tulisanku, agar jika dia nanti bernasib baik, maka dia akan pantas menyandang nasib baiknya.”

Saya menuliskan kembali disini karena saya juga mempercayai hal tersebut. Saya telah membuktikan sendiri bahwa tulisan-tulisan saya menyandang nasib baiknya dengan memberikan rupiah demi rupiah kepada saya sebagai pemilik sekaligus administrator blog ini. Alhamdulillah, matur nuwun Gusti… ๐Ÿ™‚

Menurut saya ada tiga kunci utama dalam mengelola dan mengoptimalkan peluang dunia blog. Ketiga kunci utama tersebut adalah sharing, learning, danย networking.

1. Sharing atau Berbagi

Menulis di blog saya niatkan untuk berbagi. Saya tidak berharap hal-hal yang muluk-muluk. Misal ikut lomba blog harus menang, tidak. Tujuan utama saya adalah tetap bisa konsisten menulis dan isi tulisan saya bisa bermanfaat bagi diri saya sendiri dan orang lain yang membacanya.

Tidak jarang lho saya mencari sesuatu di Google tapi tidak menemukannya. Karena itu saya sering menuliskan pengalaman saya, yang di kemudian hari tulisan saya tersebut menjadi referensi bagi orang lain. Dampaknya adalah tulisan saya nangkring di halaman muda Google. Semakin banyak tulisan yang nangkring disana, akan semakin ramai pula lalu lintas blog saya.

peluang dunia blog work
sumber: pixabay.com

Lalu lintas blog yang ramai ditunjukkan dengan angka pada Page View (disingkat PV). PV yang diberikan oleh kunjungan audiens ini membuka peluang penghasilan bagi sebuah blog. Karena artinya si blog ini mempunyai performance yang bagus.

Jadi, menurut saya nih ya… Awal-awal mempunyai blog, ga usah mikir berat dulu, yang penting nulis. Niatkan untuk berbagi hal-hal baik. Berbagi pengalaman, berbagi informasi, berbagi tips dan trik, dan lain sebagainya. Disini hukum take and give berlaku selagi kita jeli menangkap peluang.

Sekali lagi, give aja dulu sebanyak-banyaknya sambil membangun personal branding dan meningkatkan kinerja blog, pada waktunya nanti kita akan take hasilnya. ๐Ÿ™‚

2. Learning atau Belajar

Kalau pengin punya blog yang kelihatan profesional atau pengin mengelola blog secara profesional, jangan lelah untuk belajar. Ilmu blogging itu berkembang, maka ikuti aja terus perkembangannya. Never ending learning deh pokoknya ya…

Di belantara internet dan media sosial banyak yang berbagi ilmu tentang blog. Ada yang berbayar, tidak sedikit pula yang gratis. Ada yang simpel, ada pula yang teknis banget.

Saya mau cerita dikit nih pengalaman belajar saya dalam hal mengoptimalkan peluang dunia blog. Masih baru nih, karena eventnya baru aja diselenggarakan dari akhir Agustus hingga awal Oktober ini.

Selama Agustus hingga Oktober tersebut, Komunitas Ibu-Ibu Doyan Nulis (IIDN) bekerjasama dengan IM3 Ooredoo menyelenggarakan event “Ngeblog Bareng IM3 Ooredoo X IIDN” dengan membuka kelas-kelas gratis. Total ada 25 kelas, dilaksanakan setiap weekend (Jum’at, Sabtu dan Minggu). Enggak semuanya saya bisa bergabung tapi lumayan ada 16 kelas yang bisa saya ikuti.

peluang dunia blog zoom meeting
Suasana kelas (menggunakan Zoom meeting).

Dibandingkan dengan Writer, seorang Blogger itu sebenarnya multitalenta lho… Dia tidak cuma bisa menulis, tapi juga memiliki keahlian-keahlian lain yang mendukung tulisannya atau blognya. Ilmu ini saya dapatkan dari kelas Public Speaking for Blogger, sebuah materi yang dibawakan dengan sangat apik oleh Sara Neyrhiza. Mba Sara ini adalah seorang blogger, akademisi, dan juga founder speaking.id.

Menurut mba Sara, seorang blogger itu memiliki banyak keahlian, antara lain: writing dan story telling, typography, desain grafis, fotografi, audio video, serta coding, statistik, dan lain-lain. Nah, kebetulan banget, semua keahlian ini kemarin disediakan kelasnya oleh IIDN dan IM3 Ooredoo.

peluang dunia blog public speaking
Kelas Public Speaking for Blogger

Lalu kenapa public speaking untuk blogger itu perlu? Karena seorang blogger harus bisa menyampaikan pesan kepada pembacanya. Pesan yang dituliskan di dalam artikel blog maupun yang disampaikan melalui media-media sosial milik si blogger.

Selain terkesan dengan materi dari Sara Neyrhiza ini, saya juga mendapatkan pendalaman materi tentang Smartphone Videography dari Joe Candra dan Youtube untuk Pemula dari Primastuti Satrianto. Kedua pemateri ini memang sudah terkenal jago di bidang-bidang tersebut.

peluang dunia blog smartphone videography
Kelas Smartphone Photography

Menghiasi blog dengan foto-foto memang sudah biasa. Tetapi mengawinkan blog dengan video dan Youtube bagi saya adalah sesuatu yang baru. Saya punya channel Youtube tapi sangat jarang saya update. Padahal ternyata setelah saya praktekkan, dengan video yang diunggah di Youtube saya bisa mentautkannya ke artikel di blog saya. Di Youtube pun saya bisa mencantumkan link hidup yang mengarah ke artikel blog saya.

peluang dunia blog canva for blogger
Kelas Canva for Blogger

Tiga materi yang saya sebutkan tadi hanya sebagian kecil yang saya share disini. Karena kelas-kelas yang dibuka kemarin membahas aneka macam ilmu dengan pemateri yang memang ahli di bidangnya, antara lain:

  1. Menulis Konten Blog untuk Pemula oleh Widyanti Yuliandari
  2. Mendapatkan Traffic untuk Blogger Pemula oleh Mugniar Marakarma
  3. Membangun Semangat dan Konsistensi Blogging dengan Berkomunitas oleh Uniek Kasgarwanti
  4. Foto Oke dan Kece Cuma Pake Hape oleh Ranny Afandi dan Ety Abdoel (terbagi dalam 2 kelas berbeda)
  5. SEO untuk Pemula oleh Priangga Otviapta (terbagi dalam 2 kelas berbeda)
  6. Basic Desain Grafis untuk Blogger oleh Mutiara Hidayati
  7. Seluk Beluk Review oleh Widyanti Yuliandari
  8. Mengenal Berbagai Peluang Penghasilan dari Blog oleh Indriyas Wahyuni
  9. Mendapat Peluang Job Blog oleh Widyanti Yuliandari
  10. Menjadi Blogger Kesayangan Klien oleh Muhamamad Firman (Head of PR ASUS Indonesia)
  11. Peluang Penghasilan dari Adsense oleh Afit Husni (founder urbandigital.id)
  12. Best Practice Mengerjakan Job Blog oleh Widyanti Yuliandari
  13. Peluang Penghasilan dari Afiliasi oleh Ditya Pandu
  14. Canva for Blogger oleh Mutiara Hidayati
  15. Optimasi Instagram untuk Mendukung Blog oleh Pungky Prayitno
  16. Optimasi Twitter untuk Mendukung Blog oleh Kartika Putri Mentari
  17. Smartphone Videography oleh Joe Chandra P
  18. Youtube untuk Pemula oleh Primastuti Satrianto
  19. Public Speaking untuk Blogger oleh Sara Neyrhiza
  20. Mengenal dan Mengoptimalkan Domain Authority oleh Irwin Andriyanto
  21. Menulis Konten Berkualitas oleh Widyanti Yuliandari
  22. Membuat Foto Traveling dengan Smartphone oleh Deddy Huang
  23. Memenangi Lomba Blog oleh Widyanti Yuliandari

Nah, banyak banget ‘kan ilmu-ilmu yang musti dipelajari oleh seorang blogger. Tidak harus menguasai seluruhnya koq. Tapi minimal tahu, sehingga bisa memaksimalkan kinerja blog. Efeknya kita menjadi lebih percaya diri untuk menggunakan blog sebagai salah satu sumber penghasilan.

3. Networking atau Bersilaturahmi

Seperti halnya dalam kehidupan nyata, maka di dunia blogging pun networking itu perlu. Pengalaman pribadi nih ya… Waktu dulu sebelum tahu ada komunitas-komunitas blogger, saya tidak tahu bahwa dunia blog itu luas. Saya tahunya ya hanya menulis menulis dan menulis saja.

Begitu bergabung dengan komunitas blogger, saya mulai tahu bahwa ternyata blog itu bisa menghasilkan uang. Orang bisa hidup dengan blog! Penghasilannya tidak hanya bermata uang rupiah, bahkan tidak sedikit yang berpenghasilan dollar, hanya dari blog.

Di sekitar kita banyak sekali komunitas blogger yang membuka pintu lebar-lebar untuk menerima member. Ada yang isinya campur antara blogger perempuan dan blogger pria. Banyak sekali pula yang membernya khusus blogger perempuan. Kalo khusus blogger pria, jujur saja, saya belum pernah menemukan, hehehe…

peluang dunia blog social media
sumber: pixabay.com

Lalu sebaiknya gabung yang mana? Bebas. Senyamannya saja. Toh satu blogger tidak dilarang untuk gabung dengan banyak komunitas. Saya pun ikut banyak komunitas, seperti Komunitas Blogger Jogja, Blogger Perempuan, Blogger Crony, Kumpulan Emak Blogger, Mom Blogger Community, Komunitas Ibu-Ibu Doyan Nulis, dan lain-lain.

Dengan bernetworking atau berjejaring, akan terbuka mata kita bahwa banyak peluang di depan mata. Peluang untuk berpenghasilan dari blog. Kita jadi belajar menjadi blogger yang profesional. Seperti halnya dalam kehidupan nyata, bahwa jika kita selalu menyambung tali silaturahmi maka peluang untuk mendapatkan rejeki itu lebih besar daripada hidup sendiri.

Terakhir nih, perlu diingat bahwa selain ketiga hal penting diatas, ada satu lagi yang tidak kalah pentingnya yaitu akses internet. Bagaimana mau bikin blog kalau tidak ada akses internet. Tidak harus punya wifi koq, yang penting punya kuota internet.

Saya pribadi dari dulu hingga kini hanya mengandalkan paket data Indosat yang sekarang bernama Indosat Ooredoo atau IM3 Ooredoo. Satu, karena di rumah saya belum terjangkau oleh provider internet berbasis fiber optic. Kedua, karena saya pengguna setia Indosat Ooredoo sejak awal tahun 2001.

Ya, selama ini kebutuhan internet saya terlayani dengan baik oleh provider tersebut. Sejauh ini yang saya rasakan adalah lumayan stabil dengan kecepatan yang lumayan tinggi. Jadi meskipun menggunakan mobile hotspot (tethering), tetap bisa wus wus wus.

peluang dunia blog impreneur
IMpreneur

Baru-baru ini IM3 Ooredoo meluncurkan produk baru yang bernama IMPreneur for Family. Dengan kuota hingga 320 GB per bulan, kita bisa berbagi dengan 20 anggota keluarga. Keren ‘kan.. Sehingga seluruh anggota keluarga bisa terus produktif meskipun di rumah saja selama masa pandemi ini.

Tentu saja paket IMPreneur ini juga sangat bermanfaat bagi Anda yang biasa bekerja dalam team. Karena penggunaan paket internet ini akan mempermudah berbagai tim untuk kolaborasi dan berkembang lebih maju bersama-sama tanpa ribet. Untuk informasi selengkapnya bisa menghubungi Indosat Ooredoo terdekat.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk… blognya dioptimalkan. Mau ‘kan ya mendapatkan penghasilan dari blog?

Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog IM3 Ooredoo X IIDN Mengoptimalkan Peluang Dunia Blogging. Mau ikut lomba juga? Klik saja http://bit.ly/im3ooredoxiidn atau klik banner di bawah ini untuk mendapatkan info selengkapnya ๐Ÿ™‚

peluang dunia blog blogger

 

49 thoughts on “3 Kunci Utama Mengoptimalkan Peluang Dunia Blog”

  1. Wuik, ada lombanya ternyata… Waduh, aku ketinggalan nih. Padahal selama ini aku juga pake im3.

    Btw, emang bener banget kalo seorang blogger itu sebenarnya multitalenta. Walaupun mungkin gak expert banget salah satu kemampuannya itu, tapi dia bisa menguasai setidaknya dasar-dasar ilmunya. Semacan editing foto, vodeo, desai grafis, & terutama menulis banyak hal dg topik & gaya yg berbeda.

  2. Aduh, aku baru tahu kalau ternyata kelas yang ditawarkan banyak bangeet. Jadi nyesel ketinggalan info, maklum blogger yang baru sebulanan pindah TLD huhu. Semoga next diadain kelas baru, seneng bisa banyak belajar sama senior blog yang hebat2 banget

  3. Selama setahun terjun ke dunia blog, aku makin merasa banyak banget yang aku ga tau dan harus dipelajari. Thank you sharing-nya, mbak

  4. Iya nih keren kelas-kelasnya tapi cima bisa ikutan 3 kelas, soalnya banyak yang lupa jadwalnya tapi seneng banget bisa dapat banyak ilmu tentang ngeblog yang memang selalu dinamis perkembangannya.

  5. Aku kemarin dapet informasi ini. Hiks sayangnya kehidupan offlineku sedang menyita waktu dan perhatian jadi bablas deh. Smeoga next ada webinar keren lagi yang diadakan IIDN dan bisa ikutan menimbah ilmu.

  6. Setujuuuu ih sama mbak wiwin, aku juga bangga menjadi seorang blogger yang Insya Allah suatu saat bisa jadi blogger profesional yang banyak pengunjungnya. Aku juga seneng banget punya banyak teman-teman yang seprofesi gini, banyak sharing makin banyak ilmunya.

    Semoga teman-teman Blogger se Indonesia tetap konsisten dan semangat menulis yaa mbak wiwin. Amiin, thanks berbagai semangatnya mbak ๐Ÿ˜€

  7. Dari 20-an webinar yang digelar, sayangnya saya cuma bisa ikutan yg no 17 sama no 19 Mbak Wiwin. Kok ya waktunya gak pas terus, huhuuu… btw nice share mbak, jadi termotivasi mengoptimalkan peluang dunia blog deh

  8. Sayang banget aku ngga bisa ikut kelas IIDN padahal udh daftar waktu itu. Hmm… problem emak-emak yg sangat tidak bisa dihindari. Sibuk urusan negara.. hihi

    Tapi semoga aja ke depan bisa ikutan acara-acara webinar IIDN.

    Oh ya, keren banget mbak tips nya. . Base on experience memang selalu mengena.

  9. Wow 320 GB? Itu cocok banget buat musim pandemi gini yang apa-apa dikerjakan online. Kalau dihitung-hitung kebutuhan pekerjaan saya, suami dan PJJ anak-anak memang mungkin nggak sebanyak itu. Tapi kalau pas kumpul bareng di rumah dan ngerjain tugas masing-masing, rasanya kurang handal juga dengan paket data yang sekarang.

  10. Alhamdulillah, walau masih baru dan terus belajar, dunia blogger sudah memeberikan warna tersendiri bagi saya, Mbak. Dan 3 kunci di atas sudah saya terapkan juga. Terutama kunci pertama adalah niar berbagi cerita, buka blog untuk menghasilkan uang. Terus belajar, sambil terus menjalin silaturahmi dengan teman blogger lainnya. Saling sharing dan nambah ilmu lagi. Insya Allah, bila 3 kunci itu dilakukan, maka akan ada rezeki dari blog.

  11. Wah nyesel bgt melewatkan byk kelas webinar bgt iidn kmren. Ada 20 lebih..luar biasaaaa

    Moga ada lagi pengen ikutan lagi huhuhu..

    Emang ada byk peluang memaksimalkan blog apalagi dimasa pandemi gini

  12. saya juga jadi banyak belajar semenjak serius ngeblog. dulu taunya blog cuma buat nulis curhatan ternyata alangkah lebih baiknya kalau kita bisa menulis yang bermanfaat buat pembaca bukan cuma kita sendiri. kemudian ditambah lagi dengan skill skill pelengkap seperti membuat infografi,fotografi, video dan podcast. Enggak nyangka kalau diseriusin ternyata bisa dapat penghasilan dari blog.

  13. Kuncinya harus konsisten ya kak,gak boleh setengah setengah. Apalagi sekarang dunia blog udah banyak dilirik orang,dan tentunya menjanjikan banget peluangnya.

    Apalagi sekarang banyak class yang bisa diikuti tuk perdalam ilmu seputar dunia blog misalnya aja class public speaking ya kak yang sayang banget kalau dilewatkan.

  14. Blogging itu memang sebenarnya harus diniatkan sebagai ajang untuk berbagi. Apalagi buat blogger-blogger yang baru saja merintis blognya, jangan langsung berharap akan pundi-pundi uang. Utamakan untuk belajar dan berbagi terlebih dahulu, setelah itu insyaallah pundi-pundi uang akan mengikuti, hihihihi.

  15. Hani di visualbuku.my.id

    Aku yaa ikut banyak kelas. Sampai lupa ikut berapa jadinya. Alhamdulillah beberapa hari sebelumnya selalu dishare pendaftarannya. Emang banyak banget juga yg aku belum optimalkan dalam dunia blog…Hehe…

Leave a Reply to Yustrini Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *