Skip to content

Pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi bagi Perempuan

Pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi bagi Perempuan – Pada hari Kamis 27 Mei 2021 saya mengikuti webinar “Sehat dan Bersih Saat Menstruasi”. Webinar ini diselenggarakan atas kerjasama Perkumpulan Obstetri & Ginekologi Indonesia (POGI), Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia, dan Mundipharma Indonesia, dalam rangka menyambut Hari Kebersihan Menstruasi. Hari Kebersihan Menstruasi atau Menstrual Hygiene Day sendiri diperingati setiap tanggal 28 Mei. Dari webinar ini saya mendapatkan satu insight baru tentang Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM). Saya yakin masih banyak yang baru dengar juga dan ikut penasaran. So, simak terus yaa… jangan kemana-mana 🙂

Webinar “Sehat dan Bersih Saat Menstruasi” yang dipandu oleh artis cantik Novita Angie ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman perempuan mengenai pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM). Nah ‘kan, bener banget, karena ini adalah sesuatu yang baru saya tahu. Selaras dengan hal ini, Mundipharma Indonesia juga meluncurkan kampanye #YangIdeal yaitu kampanye edukatif yang mengajak perempuan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan organ kewanitaan dengan cara yang tepat dan sesuai kebutuhan.

Sebelum saya lanjutkan, ada baiknya kita tahu dulu mengapa Hari Kebersihan Menstruasi atau Menstrual Hygiene Day diperingati setiap tanggal 28 Mei. Jadi, sebenarnya 28 Mei itu berasal dari angka 28 yang melambangkan tanggal 28 dan angka 5 yang melambangkan bulan kelima (Mei). Angka 28 artinya adalah periode menstruasi rata-rata. Angka 5 artinya adalah rata-rata lama hari keluarnya ‘darah’. Nah, jadi mudah untuk mengingatnya ‘kan?

Adapun tujuan dari peringatan Hari Kebersihan Menstruasi setiap tanggal 28 Mei adalah untuk meningkatkan kesadaran perempuan akan pentingnya MKM, serta mematahkan stigma dan normal sosial negatif terkait menstruasi yang masih dianggap tabu di masyarakat. Tentu saja peringatan ini menjadi sebuah aksi tahunan yang melibatkan pemerintah, organisasi, pihak swasta, dan masyarakat luas.

webinar menstruasi

Jujur, saya sangat bersyukur bisa ikutan webinar ini. Nah, agar para pengunjung blog saya ini juga turut mendapatkan ilmu sebagaimana yang saya dapatkan, maka dengan senang hati saya bagikan disini 🙂

Sehat dan Bersih Saat Menstruasi

Narasumber pertama yaitu Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti, SpOG(K), MPH, anggota Pengurus Besar Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), menyampaikan paparan mengenai ‘Sehat dan Bersih Saat Menstruasi’.

Di bagian awal paparannya, Profesor Dwiana menjelaskan tentang apa itu menstruasi. Jadi, menstruasi adalah kondisi normal yang terjadi pada seorang perempuan berupa keluarnya ‘darah’ selama beberapa hari (3-7 hari) dari organ intimnya dalam satu periode setiap bulannya (setiap 28 atau 21 atau 35 hari). Pada awalnya, menstruasi ini menandakan seorang perempuan sudah siap untuk bereproduksi (memiliki anak), karena haid didahului oleh proses matangnya sel telur yang siap dibuahi. Nah, darah yang dikeluarkan sebetulnya merupakan lapisan dalam rongga rahim yang dipersiapkan sebagai tempat menempelnya sel telur yang sudah dibuahi, yang selanjutnya akan berkembang menjadi janin.

Selanjutnya Prof. Dwiana menjelaskan bahwa pada saat menstruasi, risiko infeksi meningkat karena bertambahnya jumlah bakteri buruk di vagina yang diakibatkan oleh turunnya keasaman vagina karena keberadaan darah haid. Oleh karena itu, penting banget bagi para perempuan untuk menerapkan manajemen kebersihan menstruasi (MKM), diantaranya:

  • Membersihkan vagina secara benar, teliti dan berkala.
  • Menggunakan air bersih mengalir dengan cairan pembersih antiseptik kewanitaan yang sesuai dengan pH vagina dan dapat digunakan saat menstruasi.
  • Menggunakan pembalut bersih dan dapat menyerap darah dengan baik.
  • Mengganti pembalut secara teratur minimal 4 jam sekali.

Jika sudah menerapkan MKM tersebut namun merasakan gejala yang tidak normal saat menstruasi, maka dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter.

cara menjaga kebersihan masa menstruasi

Lebih lanjut Profesor Dwiana juga menerangkan bahwa tidak hanya pada saat menstruasi, perawatan area vagina juga harus diperhatikan setiap hari. Hal ini untuk menjaga kesehatan dan menghindari masalah seperti keputihan, gatal, bau tidak sedap, peradangan, hingga pencegahan penyakit serius seperti kanker serviks.

Menurut Prof. Dwiana merawat vagina sangatlah mudah, yaitu:

  1. Membasuh vagina dengan air mengalir setelah buang air kecil dan besar.
  2. Hindari membersihkan vagina dengan sabun mandi, melainkan gunakan pembersih kewanitaan yang sesuai dengan pH vagina dan mendukung flora normal di area kewanitaan.
  3. Gunakan tisu berbahan lembut untuk mengeringkan vagina.
  4. Cuci tangan sebelum dan sesudah membersihkan vagina.
  5. Menggunakan celana dalam berbahan katun.
  6. Ganti celana dalam saat terasa lembab atau basah.
  7. Bagi perempuan yang sudah kontak seksual dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan pap smear atau IVA secara teratur.

Saya yakin dan percaya bahwa temen-temen kaum perempuan yang berkunjung ke blog ini pasti sudah disiplin menerapkannya 🙂

Dukungan Pemerintah dalam Manajemen Kebersihan Menstruasi

Webinar kali ini pihak pemerintah diwakili oleh dr. Dwi Oktavia Handayani, M.Epid. Beliau adalah Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) pada Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta.

Dalam paparannya, dokter Dwi Oktavia mengatakan bahwa menstruasi merupakan proses biologis yang normal dialami setiap perempuan. Setiap anak perempuan idealnya mendapat pengetahuan mengenai menstruasi sebelum mengalami menarche (menstruasi pertama kalinya). Pengetahuan ini sangat penting agar anak perempuan dapat menjaga kebersihan dan kesehatan organ intim kewanitaan selama masa menstruasi serta tetap bisa beraktivitas dengan nyaman.

manajemen kebersihan menstruasi

Untuk itu, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta terus melakukan edukasi mengenai MKM, salah satunya melalui Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) yang menyasar anak usia sekolah dan remaja. Pemerintah DKI Jakarta juga mendorong masyarakat luas untuk aktif mencari informasi kesehatan yang benar termasuk mengenai MKM kepada tenaga kesehatan terdekat.

program kesehatan

Berikut ini adalah beberapa fakta yang ada di tengah-tengah masyarakat kita:

  • 1 dari 4 anak di Indonesia tidak pernah mendapatkan informasi tentang menstruasi sebelum mereka mendapatkan menstruasi pertama. (sumber: UNICEF Indonesia)
  • Hanya 1 dari 2 anak perempuan yang mengetahui bahwa menstruasi itu adalah tanda fisik perempuan bisa hamil. (sumber: UNICEF, 2019)
  • 1 dari 5 anak perempuan tidak mengetahui bahwa menstruasi adalah tanda bahwa secara fisik mereka sudah bisa hamil. (sumber: SDKI, 2017)
  • 1 dari 6 anak perempuan terpaksa tidak masuk sekolah selama satu hari atau lebih pada saat menstruasi, alasan utama karena takut di-bully apabila ketika menstruasi darah tembus ke rok seragam. (sumber: UNICEF, 2015).
  • Hanya 5 dari 10 anak perempuan yang tahu apa yang harus dilakukan selama menarche.
  • Hanya 5 dari 10 anak perempuan yang mengganti pembalut setiap 4-8 jam, sisanya mengganti pembalut 2 kali sehari.
  • Hanya 5 dari 10 anak perempuan yang mencuci tangannya sebelum dan sesudah mengganti pembalut.

Berdasarkan fakta-fakta tersebut, menjadi sangat penting pengetahuan mengenai MKM bagi perempuan. Oh iya, selain fakta-fakta tersebut di atas, ada lagi satu fakta bahwa hanya ada 6 dari 10 anak yang bertanya mengenai menstruasi ke ibunya. Ironisnya ibu justru menjadi sumber stigma, mitos, kepercayaan dan miskonsepsi yang merugikan kesehatan perempuan.

Ibu Bicara Menstruasi

Nah, ini adalah bagian yang paling menarik. Dalam sesi ini narasumber, yaitu Anna Surti Ariani, S.PSi, M.Si, Ketua Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia Wilayah Jakarta, memaparkan tentang peran ibu untuk mengedukasi anak perempuan tentang sehat dan bersih saat menstruasi.

Dalam paparannya Anna Surti menyampaikan data yang menunjukkan bahwa:

  • Pengetahuan reproduksi bagus, namun kualitas komunikasi reproduksi buruk. (Nigeria)
  • Kesalahpahaman remaja tentang menstruasi justru mengurangi kualitas hidup, antara lain kesehatan dan kemandiriannya. (Ethiopia)
  • 2 dari 3 anak perempuan tahu informasi menstruasi dari ibu. Hampir 40% tidak masuk sekolah akibat menarche, hampir 60% tidak mandi ketika menstruasi, dan 80% tetap basuh vagina dengan air. (Pakistan)
  • 1 dari 4 anak tidak pernah menerima informasi tentang menstruasi sebelum menarche. (Indonesia)

Anna Surti juga memaparkan bahwa anak perempuan yang tak pernah melakukan pembicaraan tentang menstruasi cenderung merasa takut, malu dan bingung saat menarche. Padahal jika ibu meluangkan waktu untuk membicarakan hal ini dengan putrinya, banyak manfaat yang didapat, antara lain kesehatan reproduksi yang lebih baik serta kedekatan ibu dan anak.

sumber informasi menstruasi

Kalau boleh jujur, saya adalah salah satu perempuan yang takut bertanya kepada ibu. Pada jaman saya masih remaja dulu, apalagi hidup di pelosok desa, berbicara tentang menstruasi adalah sesuatu yang tabu. Lha wong rok seragam tembus oleh darah menstruasi saja malunya minta ampun. Sampai-sampai saya tidak pernah bercerita kepada siapapun saat saya sedang menstruasi.

Alhasil, tidak sedikit anak perempuan yang mencari informasi sendiri dari teman atau internet dan mendapatkan info yang tidak tepat, padahal berharap bisa membicarakan hal ini dengan ibunya. Oleh karena itu, ibu perlu membekali diri dengan pengetahuan tentang cara membicarakan menstruasi. Meskipun anak-anak saya laki-laki semua, tetap perlu banget saya memiliki pengetahuan tersebut. Karena apa? Minimal supaya anak-anak saya bisa mengerti dan memahami serta menghormati kodrat kaum perempuan. Selain itu, tentu saja agar saya bisa memberikan informasi yang benar kepada kaum perempuan yang lain.

hal-hal yang perlu dibicarakan

Dalam kesempatan ini Anna Surti membagikan 7 (tujuh) tips untuk mendiskusikan menstruasi dengan anak. Ketujuh tips berikut ini bisa banget kita terapkan atau kita jadikan acuan.

  1. Ingat bahwa ibu adalah sosok yang diharapkan membicarakan menstruasi, jadi bekali diri dengan informasi yang benar.
  2. Buang pemikiran bahwa bicara menstruasi itu tabu, sebaliknya justru penting melakukannya.
  3. Jangan berpikir bahwa topik menstruasi bisa dibicarakan dalam 1 kali pertemuan, lakukan berulang kali secara bertahap.
  4. Bersikap positif karena isu menstruasi bisa sensitif bagi anak perempuan.
  5. Lebih baik banyak bertanya dan mendengarkan daripada langsung menceramahi.
  6. Jelaskan secara konkrit dengan gambar dan benda yang digunakan.
  7. Jelaskan pula kepada anak laki-laki, supaya mereka dapat menghormati perempuan yang sedang menstruasi.

Anna Surti juga menyampaikan dampak positif jika ibu berbicara tentang menstruasi kepada anaknya, yaitu:

  1. Kesehatan reproduksi remaja menjadi lebih baik.
  2. Menunda hubungan seksual pertama.
  3. Mengurangi risiko masalah kesehatan mental dan terkait seksualitas.
  4. Relasi ibu-remaja menjadi lebih dekat.

Lagi-lagi, dalam urusan menstruasi pun, kuncinya adalah komunikasi. Ya, komunikasi yang baik antara ibu dan anak. Dengan demikian peran ibu untuk mengedukasi anak perempuan tentang sehat dan bersih saat menstruasi bisa terwujud.

Edukasi Kebersihan Menstruasi

Pihak Mundipharma Indonesia yang diwakili oleh Mada Shinta Dewi selaku Country Manager Mundipharma menyampaikan bahwa Mundipharma Indonesia terus berkomitmen memperbaiki kualitas hidup masyarakat Indonesia, dalam hal ini perempuan, dalam menjaga kebersihan dan kesehatan area kewanitaannya.

Sejak 2017 Mundipharma Indonesia telah berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan RI dan POGI dalam menyelenggarakan program edukasi mengenai kebersihan menstruasi, serta membagikan Buku Saku ‘Sehat dan Bersih Saat Menstruasi’ kepada lebih dari 1.000.000 perempuan Indonesia.

Melalui kegiatan edukasi ini, Mundipharma Indonesia berharap perempuan Indonesia semakin mengerti cara menjaga kebersihan dan kesehatan area kewanitaannya sedini mungkin, serta dapat terus beraktivitas dengan nyaman tanpa terhalang menstruasi.

Mundipharma Indonesia melalui BETADINE Feminine Care melakukan kampanye edukatif #YangIdeal untuk mengajak perempuan Indonesia mengetahui dan mengerti cara yang ideal dan tepat menjaga kebersihan dan kesehatan organ intim kewanitaan, salah satunya dengan menggunakan pembersih khusus area kewanitaan yang ideal dan sesuai dengan kebutuhan sehari-hari saat menstruasi dan saat terjadi infeksi di organ kewanitaan.

varian produk betadine feminine care

Untuk itu, BETADINE Feminine Care menyediakan rangkaian produk area kewanitaan yang lengkap dan berkualitas tinggi, antara lain:

  • Pembersih kewanitaan sehari-hari dengan prebiotik.
  • Pembersih kewanitaan dengan kandungan daun sirih dan prebiotik.
  • Pembersih antiseptik kewanitaan khusus untuk mengatasi infeksi area kewanitaan.
  • Antiseptik kewanitaan yang dilengkapi dengan aplikator.
  • Tisu basah pembersih kewanitaan dengan perbiotik yang 100% biodegradable atau flushable.

Prebiotik pada BETADINE Feminine Wash merupakan makanan dari bakteri baik dan memberikan perlindungan alami sehari-hari. Sedangkan Povidone-Iodine pada BETADINE Feminine Hygiene memiliki spektrum luas dan terbukti mengatasi keputihan berlebih, gatal vagina, bau tak sedap area kewanitaan, dan iritasi Miss V ringan yang kerap terjadi saat menstruasi.

pilih #yangideal

Pertanyaan yang muncul adalah dimana bisa mendapatkan produk BETADINE Feminine Care ini? Nah, sekarang ‘kan jamannya pada belanja online nih. Jadi, ga perlu repot-repot. Untuk mendapatkan produk-produk ini ibu-ibu dan remaja putri bisa membelinya lewat Shopee atau Tokopedia. Pasti masing-masing sudah berlangganan minimal satu di antara dua marketplace ini ‘kan ya…?

Penutup

Jadi gimana, Ibu-Ibu? Bukan suatu hal yang tabu ‘kan ya mendiskusikan tentang menstruasi dengan anak-anak kita baik laki-laki maupun perempuan? Jujur saja, saya juga baru benar-benar paham tentang manajemen kebersihan menstruasi adalah saat menyimak webinar ini. Tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri jika anak-anak memiliki ibu yang luas pengetahuannya. Demikian  pula sebaliknya, seorang ibu akan puas dan lega jika bisa menyampaikan informasi yang benar mengenai manajemen kebersihan menstruasi ini kepada anak-anaknya.

“Jangan pernah lupa bahwa setiap menstruasi adalah anugerah Tuhan bagi setiap perempuan untuk menjalani hari-hari baru yang penuh keseruan dan keceriaan. Jangan biarkan menstruasi menghalangimu meraih cita-cita.”
(sumber: Red Journal – Bersih & Sehat Saat Menstruasi)

 

129 thoughts on “Pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi bagi Perempuan”

      1. Udah terpercaya sejak dulu kala sih ya.. aku pun sedia Betadine untuk saat tertentu misalnya pas menstruasi.. Untuk membantu menjaga kebersihan sekaligus biar nyaman..

  1. Bermanfaat banget ya Mbak webinarnya. Memang mestruasi ini gejala alami pada wanita, jadi jangan dianggap darah kotor yang merendahkan. Kayak ada kasus di mana gitu ada perempuan haid yg dikucilkan sebab dianggap kotor. Edukasi sejak dini buat anak harus dilakukan, bisa bisa mengatasi saat anak mengalami sendiri. Anak cowok juga kudu diedukasi sih, biar ga memandang sebelah mata atau meledek teman putrinya. Ibu kudu ajarkan ke anak gimana penanganan yg baik saat datang bulan, salah satunya dengan produk dari Betadine femenine care ya Mbak. Mantap!

  2. Mengenai saluran reproduksi memang kudu benar-benar serius dalam urusan kebersihan. Apalagi saat mens. Karena akibatnya bisa sangat berbahaya.
    Jadi, selagi bersiap jadi emak, kudu memahami benar bagaimana seluk beluknya menstruasi. Biar nggak kayak aku yang sempat kebingungan saat pertama kali mens. Hehehee

  3. Bersyukur sekarang informasi semakin lengkap dan jelas, jadi tidak perlu ada mitos ini-itu tentang menstruasi ya. Semuanya bisa dijelaskan secara konkrit saja.
    Aku pun baru tahu tentang manajemen kebersihan menstruasi dari webinar ini.

  4. waktu masih remaja dulu jarang sekali dapat penyuluhan soal menstruasi ini dan dengan adanya webinar seperti ini sangat bagus untuk mengedukasi anak-anak remaja yang baru mengenal menstruasi terutama kaum perempuan agar dilakukan dan ditangani dengan benar dan tepat, namun penting juga untuk anak laki-laki tahu soal ini

  5. Edukasi2 seperti ini benar benar sangat penting. Dan harus sejak dini dikenalkan pada anak prempuan. Usia remaja apalgi sudah banyak yg mengalami menstruasi. Ga banyak mereka cuma nganggap sepele. Akhirnya brujung bnyak jg prmpuan yg trkena berbagai macam penyakit

  6. Edukasi soal menstruasi memang perlu banget loh, biar ketika si gadis ngalamin menstruasi pertamanya, dia nggak kaget lagi dan telah siap menghadapinya dengan senyuman, hahaha.

    Sekarang mah nggak perlu tabu lagi, setiap orang tua perlu banget edukasi sejak dini mengenai menstruasi kepada setiap anak gadisnya. Orang tua juga wajib menambah ilmu soal menstruasi, jadi bisa memberikan penjelasan yang komprehensif sekaligus berbagi pengalamannya.

    Penting banget nih menjaga kebersihan saat menstruasi. Untung ada Betadine Feminine Care….

  7. Kalau ada acara kayak gini lagii, penginnya ikut ngajak anak remaja yaa kak. Cuma dikemas menarik untuk anak2 seusia mereka. Kemarin aja webinarnya keren bangett, ga bosen loh nyimaknya

    1. Aaaah bener banget nih idenya mbak Jihan. Jadi para remaja ini langsung tahu dari ahlinya yaa.. meski ibu bisa jadi sumber terpercaya, tapi kadang kalau anak udah remaja tuh, suka ragu sama penjelasan emaknya, wkwk. Kalau denger langsung dari ahlinya, kan bisa lebih ndengerin.

    2. Bener banget sih J, jadi inget waktu penyuluhan haid pas SMP dulu, mbosenii banget hahaha. Acara edukatif kalau dikemas menarik, pasti lebih paham nanti ilmunya. Mau dong ajak ponakan ntar mwkkw

      1. Makasih mba win…bermanfaat banget buat diriku yg punya anak cewek…karena selama ini kan info tentang menstruasi minim…jadi dikira² sendiri deh utk menjaga kebersihan

  8. Betadine Feminine Hygiene sudah menjadi temanku sejak remaja loh kak. Memang terasa loh bersihnya ketika memakai Betadine Feminine Hygiene.
    Btw sebagai ibu sekarang aku jadi tau bagaimana cara mengedukasi anakku tentang menstruasi. Senangnya ada webinar bergizi begini

  9. Seneng banget ada acara webinar yang benar-benar mengedukasi seperti ini, anggapan tabu seketika hilang dan mudah dipahami. Kalau ada acara serupa seperti ini pengen banget ikutan.

  10. Daku suka dengan edukasi yang diadakan oleh Betadine ini, karena selain sosialisasi juga sekaligus menjadi pengingat diri agar senantiasa melakukan MKM dengan rutin

  11. Sama dong mbak walupun anakku laki-laki semua tapi mereka sudah mengerti tentang menstruasi karena sudah aku jelaskan soalnya melihat aku gak sholat & puasa kan sejak TK itu saat haid.

  12. Ternyata ada yang namanya manajemen kebersihan menstruasi ya Mbak dan ini pembahasan yang penting buat para perempuan rupanya. Sampai-sampai tanggal 28 Mei diperingati sebagai Hari Kebersihan Menstruasi. Terima kasih sudah sharing mengenai webinarnya jadi merasa ikut teredukasi mengenai hal ini

  13. Sedih juga ya baca data 1 dari 5 anak perempuan nggak tahu kalau menstruasi itu berarti mereka sudah subur dan bisa hamil. Dengan edukasi menstruasi yang tepat kita nggak cuma ngajarin manajemen kebersihan menstruasi tapi juga gimana mereka menjaga diri untuk menunda berhubungan sampai sah jadi suami istri.

    1. @ Retno Kusuma Wardani:
      Biasanya karena secara umum dianggap tabu, jadinya ibu malu untuk menyampaikan kepada anaknya. Sedih ya.. Padahal itu untuk kebaikan anak-anaknya sendiri. Tapi ibu-ibu sekarang jauh lebih terbuka, jadi pasti akan menyampaikan ke anak jika itu sesuatu yang bersifat edukasi.

  14. Pernah saat punya usaha laundry ada pakaian dalam yang “kotor” disitu saya merasa ilfeel. Kok bisaaaa yang kotor sepert itu ada di pakaian yang mau di laundry. Hiksss.

    Hmm… ternyata perempuan butuh di edukasi lagi soal kebersihan saat menstruasi ya
    Apalagi aku punya dua anak perempuan. Kemarin ikut webinar ini, jadi lumayan terbuka untuk memulai berbicara pada anak perempuanku. Memang jangan lagi dianggap tabu pembicaraan tentang menstruasi karena kan untuk masa depannya juga ya.

  15. Enggak bakalan lama ilmu ini aku bagikan ke Salfa. Tinggal nunggu 6-7 tahun lagi dan semoga panjang umur. Enggak mau terulang di mana aku tahunya dari selain ibuku soale.

  16. mbahas mens itu gak tabu kok menurut aku, karena itu hal normal
    entah beberapa teman merasa itu tabu, mungkin karena kurang teredukasi kali ya
    tapi ya jadi bagianku sih untuk mengungkap bahwa membahas menstruasi bukan hal yg tabu utk dibicarakan, baik cewek maupun cowok

  17. Dari dulu udah naksir sama produknya Betadine yang ini hahaha. Aku beruntung sih termasuk yang nggak terlalu bermasalah tiap haid, termasuk dibekali soal pentingnya kebersihan menstruasi sama Ibuk. Tinggal tugasnya ngasih tahu ke adek-adek yang baru pertama kali mens yah soal MKM

  18. Jadi inget pertama kali mesntruasi aku tuh nangis nangins mbak, kirain kenapa gitu ya berdarah. Tapi setelah dijelaskan ibu saya akhirnya paham dan berusaha menjaga pergaulan. Bener nih, setiap datang bulan perempuan harus menjaga kebersihan organ intimnya ya mbak.

    selain itu,fakta dan hal2 valid seputar menstruasi harus kita pahami, dan sebarkan edukasi kpd anak2 ya.
    Jadi, semoga banyak yg paham, bahwa Menggunakan sabun mandi untuk daerah intim dapat merusak perlindungan alami vagina. Karena, pH area miss V adalah kisaran 3-5 yang artinya bersifat asam. Sedangkan sabun mandi mempunya PH diatas 7 yang artinya basa.

  19. Aku baru tahu kalau 28 Mei diperingati sebagai Hari Kebersihan Menstruasi ya pas webinar kemarin.

    Kupikir ngapain juga perlu diperingati segala, ternyata setelah ikut acaranya mpe kelar.. baru deh ngeh manfaatnya. Apalagi dilengkapi dengan data yang komplit dan makin membuka mata.

  20. Mencuci tangan sebelum dan sesudah mengganti pembalut penting banget ya Mbak agar selalu terjaga kebersihan saat menstruasi, anak² kita wajib dikasih tahu nih,, meskipun anak lelaki hrs ngerti jg

  21. Betul sekali mbak, Pentingnya membicaarakan tentang kebersihan menstruasi pada anak remaja perempuan itu bukan hal yang tabu. Malah dengan begitu anak dapat lebih menjaga kebersihan tubuhnya, terlebih pada alat reproduksinya

  22. Kebersihan dan kesehatan saat ini sangat diperhatikan. Apalagi dengan kondisi saat menstruasi, dimana orang merasa sensitif dan kadang bad mood. Kalau sudah tahu sikon nya, tidak akan bikin kaget lagi ya

  23. Menjaga kesehatan diri terutama daerah kewanitaan saat menstruasi penting banget ya mba, karena ketika saat menstruasi kuman suka ditempat yang lembab. Makanya sesering mungkin mengganti pembalut dan gunakan Betadine tuk bersihin daerah kewanitaan.

  24. Jika melihat data manajemen kebersihan menstruasi ini masih rendah di Indonesia. Ini pentingnya perempuan paham tentang MKM. Anak juga perlu mendapat edukasi dari ibunya tentang kebersihan dan kesehatan saat menstruasi

  25. orang tua dan anak wajib tau, biar ga salah kaprah, aku pernah denger banyak mitos soalnya, waktu zaman smp, dari ortu juga dari temenku, wkwkwkw, kalo dipikir2 ga logis dan justru membahayakan ketika haid

  26. Masih banyak nih yang belum mengetahui dan memahami tentang manajemen kebersihan menstruasi yang sangat penting karena menyangkut kesehatan reproduksi perempuan. Beruntung bisa ikutan webinar ini, jadi banyak tahu tentang menstruasi terutama manfaat bicara menstruasi dengan anak sejak dini.

  27. Setuju banget MKM itu perlu dipahami sejak dini karena setiap anak perempuan idealnya mendapat pengetahuan mengenai menstruasi sebelum mengalami menstruasi untuk pertama kalinya dan merupakan alasan dari kesehatannya terutama kesehatan organ reproduksi

  28. Jangan sampai anak perempuan saat menarke kebingungan dan ketakutan ya. Membicarakan sebagai informasi sejak dini justru sangat baik, bukan tabu atau merasa malu. Saya pun ke anak laki-laki meksi masih usia tujuh tahun sudah menjelaskannya. Sehingga ia ga bertanya terus kenapa ibu mah ga solat?

  29. Menjaga kebersihan area kewanitaan saat sehari-hari saja udah penting banget, apalagi saat menstruasi ya mbak, jadi berkali-kali lipat pentingnya. Bersyukur banget akupun bisa ikut webinar ini, banyak banget ilmu yang aku dapatkan.

  30. Menstruasi bukan hal yang tabu untuk dibicarakan. Hal ini bisa dibicarakan secara terbuka dg anak perempuan atau laki2. Tidak perlu merasa malu karena ini ilmiah dan bisa berefek pada kesehatan juga.

  31. Saya setuju dan sangat mendukung acara seperti ini supaya ada pencerahan dan edukasi untuk semua orang tua terutama ibu ya mbak karena ibu kan sumber informasi terdekat anak untuk bicara soal menstruasi

  32. Sebagai pria, saya sangat bersyukur bisa baca artikel kesehatan menstruasi dari tulisan kak pratiwanggini ini. Ulasannya lengkap dan saya setuju bahwa menjaga kesehatan organ reproduksi saat mens penting ya supaya tetap bersih terhindar dari jamur, bakteri atau virus penyebab kanker serviks.

  33. Banyak banget aspek dari menstruasi yang perlu dibicarakan. Kemarin ini terkait dengan kesehatan dan juga psikologis si anak ya. Untuk yang muslim, wahhh… panjang PR nya. Krn aturan2 menyangkut menstruasi juga banyak. Masih panjang jalan perjuangan. Hahaha

  34. bagus sekali ini mba acaranya untuk ibu2 yang mempunyai anak perempuan jadi bisa persiapan memberikan edukasi nantinya untuk anak mereka, oiya untuk ibu dengan anak laki-laki pun juga bisa mengedukasi dengan baik yah nantinya.

    dan kalau menurut aku acara seperti ini penting diketahui agar kita bisa memperbaiki pengetahuan tentang mens yang terkait dengan dengan mitos2

  35. Penting banget ni acaranya tentang kebersihan menstruasi, saya punya anak perempuan jadi tambah wawasan, bagaimana mengedukasi mereka tentang ini

  36. Harus menjadi catatan untuk saya pribadi juga ini dalam membersihkan diri saat haid, sebab ini juga menjadi contoh buat anak-anak. Apalagi mengedukasi makna haid kepada anak-anak ini juga penting,Terima kasih ya mbak, tulisannya bagus banget.

  37. Beruntung aku bisa ikutan webinar ini, jadi tahu cara menerapkan manajemen kebersihan menstruasi terutama untuk anak perempuanku neskipun belum mengalami menstruasi tapi sudah harus diedukasi.

  38. Saya sangat tertarik dengan Posyandu Menstruasi. Ini perlu dikembangkan di luar DKI. Kalau perlu dikembangkan jadi pusat edukasi remaja.
    Apakah terlalu jauh, ya, pikiran saya?

  39. Agatha Revindra Widori

    Aku juga selalu mencuci bersih pembalut bekas pakai. Dan selalu menggunakan produk Betadine untuk menjaga kebersihan missV. Makasi ya Mba Sharingnya.

  40. Saya baru tahu ada hari kebersihan menstruasi yang diperingati setiap tanggal 28 Mei dan juga latar belakang dipilihnya 28 Mei. Emang penting banget ya edukasi soal perawatan kebersihan area kewanitaan terutama saat menstruasi ini.

    BETADINE Feminine Wash, ini produk baru ya mbak? Warna dan kemasannya menarik banget. Selama ini kalau dengar betadine, pasti langsung terasosiasi ke obat luka.

  41. Edukasi kebersihan menstruasi ini harus ditingkatkan lagi memang ya mba. Apalagi jumlah anak perempuan dibanding anak laki-laki saya lihat makin ke sini makin banyak. Edukasi ini juga perlu diberikan sesuai porsinya untuk anak laki-laki kita. Sebab sering kali ada kasus teman laki-laki di sekolah membully teman kelasnya yang perempuan dalam kondisi sedang menstruasi. Mau itu membully secara verbal atau pun fisik.

  42. Menurut saya, kegiatan seperti ini sangat bagus, menstruasi merupakan fase yang pasti dilewati anak perempuan,jadi harus disiapkan banget. Agar menjalankan dengan maksimal pula

  43. Bicara tentang saluran reproduksi seringkali masih dianggap tabu dalam keluarga. Padahal ini penting banget untuk dibicarakan ‘secara terbuka’ pada anak. Terlebih menjelang masa balighnya.

    Banyak hal tentang menstruasi yabg harus diketahui. Baik tentang siklusnya, banyaknya darah yang keluar, maupun gejala-gejala yang bisa timbul.

    Webinar seperti ini penting banget untuk diikuti oleh para orang tua. Agara bisa menjelaskan pad anak seputar hal-hal yang berkaitan dengan kesehatan reproduksi.

  44. Manajemen kebersihan menstruasi ini memang penting banget dikuasai, terutama soal kebersihan organ intim. Kalau nggak dijaga ekstra pada saat ini yang paling ringan sih cuma gatal-gatal ya, tapi ternyata bisa juga bikin infeksi huhuhu. Setelah ikut webinar ini jadi lebih disiplin untuk jaga kebersihan dan ngajarin anak gadis juga.

  45. Sebaiknya edukasi yang baik dan merata ke seluruh anak perempuan, terutama tetapi juga anak lelaki mengenai menstruasi. Ini bikin aku aware juga siih…ternyata anaka laki juga perlu yaa…
    Terimakasih Betadine. Webinarnya pas banget untuk para orangtua.

  46. Webinarnya sangar bermanfaat sekali ya mba kita jadi tahu banyak tentang menstruasi dan cara menjaga area kewanitaan dengan baik jadi sebagai ibu bisa memberikan informasi kesehatan kepada anak perempuan dan laki laki sehingga bisa teredukasi dengan baik

    1. Perawatan Miss V sebaiknya jangan pas menstruasi aja, apalagi bagi perempuan yang sudah bersuami nih. Hehehe. Bener tuh pesan Prof Dwiana mba.

      Anak gadis nih, biasanya suka bermasalah sama keputihan dan gatal pada area tersebut. Harus diedukasi dan diajarkan perawatan yang benar. Kan demi kesehatan juga.

  47. Jujur saya pertama kali menstruasi itu SMA kelas 1. Informasi dan tata cara menghadapinya didapat dari teman sekolah dan cari tau sendiri. Nggak diajarin sama ibu. Mungkin karna terlalu lama “dapetnya” kali ya. Jadi tau sendiri.

    Agak miris kalo itu berlaku ke anak jamam skrg yg bahkan SD aja udah menstruasi pertama. Dan sebagai seorang calon ibu itu rasanya emang sangat penting menjaga kebersihan area kewanitaan.

  48. Wah jarang banhet informasi tentang kebersihan menstruasi ini. Tulisannya jadi sangat bermanfaat. Betul pisan kadang kita suka merasa malu kalo sedang menstruasi. Namun, dengan pengetahuan seperti ini, gak perlu lagi deh. So Pede aza lagi

  49. edukasi seperti ini penting diberikan dari orangtua ke anak supaya bisa sadar sejak dini baik laki-laki maupun perempuan

  50. Penting banget memang duungan pemerintah dalam mewujudkan manajemen kebersihan menstruasi supaya perempuan terbantu & terhidar dari infeksi atau hal lainnya

  51. Membicarakan masalah menstruasi memang bukan hal tabu, anakku 3 laki semua juga sudah tau sedikit mengenai menstruasi yg dialami perempuan, soalnya setiap mens kan aku gak shalat. Nah anakku nanya tuh kenapa gk shalat? Mereka jd tahu kalau lagi mens gak sha shalat.

  52. Nah ini penting banget bisa menerapkan manajemen kebersihan ketika menstruasi apalagi ke anak perempuan yg baru aja mengalami menstruasi. Edukasi sejak dini perlu mulai diterapkan ya.

  53. Webinar yang mbak ikuti bagus banget pokok bahasannya karena sebagai wanita kita punya resiko tinggi dengan penyakit karena kurangnya pengetahuan hygiene alat kelamin. Penting juga untuk memilih produk yang tepat dan sesuai dengan PH.

  54. edukasi tentang menstruasi memang harus diberikan kepada anak perempuan kita sejak dini. Agar nantinya saat mereka mengalaminya tidak sampai kaget ataupun stress. Makasih infonya kak…

  55. Fakta tentang anak perempuan dan menstruasi ternyata amat mencengangkan ya mba. Aku sampai kaget lho kalau banyak anak yang belum tahu harus bagaimana menjaga kebersihan menstruasi. Ya wajar sih, wong kita aja yg udah usia segini ada beberapa hal yang belum ngeh. Kayak mitos vs fakta menstruasi

  56. Enggak tabu dong, justru harus sejak sebelum menarke anak perempuan diberikan informasi yang lengkap seputar menstruasi dan bagaimana menjaga kesehatan organ reproduksinya.

    Aku jadi ingat saat anak wedok dulu kelas 4 atau 5 gitu, dia udah aktif nanya tentang apa itu mens. Kebetulan banget dong aku jadi bisa njelasin cara menggunakan pembalut dan bagaimana membersihkan organ kewanitaan saat mengalami mens.

  57. iya bener banget jangan tabu bicara menstruasi
    saya sudah kenalkan kepada anak perempuan sy yg baru berumur 9 tahun
    setidaknya dia sudah tahu dasar2 pengetahuannya
    memang dikasi wawasan sesuai umurnya secara bertahap

  58. Makasih sharing nya Mbak. Sangat edukatif. Siap mengedukasi sikecil biar besok as waktunya ga kaget, shock apalagi jdi ga pede pas menstruasi.

  59. Anakku yang cewek masuk 10 taun ni november ini, beberapa temennya malah uda ada yang menstruasi. Selama ini, juga uda sering kuajak diskusi tentang persiapan nanti kalo dia juga dapet mens

    Gak kayak aku dulu, pas pertama dapet, gak pernah tau sebelumnya, ujungnya teriak2 karena ada darah ??

  60. Do’s-nya udah aku lakuin semua mbak win, brarti udah bener ya cara menjaga hygine-nya.?
    Jadi inget pas mulai menstruasi pertama, bingung nggak tau harus gimana, mau ngomong sama ibuk takut. Kalau sekarang akses informasi lebih mudah yakan mbak

  61. Makasih infonya, sangat bermanfaat. Anak2 perempuan semua, dari kecil terbiasa melihat ibunya menggunakan pembalut saat haid. Jadi waktu pertama kali haid, mereka sudah tau cara pakai pembalut dan tidak segan untuk ngasih tau saya. Karena pengetahuan saya pun terbatas, paling yg saya kasih tau hanya mengganti pembalut setiap 4 jam sekali, menjaga kebersihan dan tanda bahwa mereka sudah besar (Aqil baligh).
    Sekarang saya bisa menjelaskan lebih banyak lagi kepada anak2.

  62. Aku pakai menscup skrg nih. Sewaktu aku membaca cupnya aja anakku yg memang perempuan sudah lgsg penasaran. Jd aku ga cuma jelasin ttg mensnya aja, tp ttg alat penampung darah haid yg macam macam itu. Hihi

    Memang rentan bgt malah ya kalau lg haid itu, jd make sure bersih itu harus. Apalagi kayak aku dgn alat yg perlu dimasukkan gt.

  63. Dari ikutan Zoominar ini, saya dapat insight kalau anak laki-laki juga perlu tau soal menstruasi ini ya mbak. semoga kedepannya akan ada webinar menarik semacam ini

  64. Anakku laki-laki pun aku kasih tahu pengetahuan tentang menstruasi mbak, meski nggak sedetil ke anak perempuan. Biar dia bisa belajar memahami beberapa perubahan waktu kakak dan ibunya mengalami mens

  65. Menarik dan bermanfaat sekali ilmunya mbak Win. Betul sekali bahwa salah satu tugas penting bagi Ibu yang punya anak perempuan adalah membekali informasi yang lengkap sebelum menstruasi.

    Cerita pengalaman saya nih mbak, karena ibu saya dulu pernah nyantri di pesantren jadi beliau membekali dengan fiqih yang memang masih sederhana seputar perempuan Haidh, bagaimana bisa menstruasi sampai dengan tatacara mandi bersih. Belum lagi masalah soal sholat mana saja yang terhutang saat kita sedang haidh. Menarik banget memang kalau kita mau terbuka untuk ngobrolin masalah kewanitaan begini ya?

    Semoga makin banyak para ibu dan perempuan yang teredukasi ??

  66. Akhirnya ada informasi sepenting ini yang bisa aku dapatkan, biasanya apa2 soal menstruasi carinya di internet yang entah sumbernya dari mana. Lagi2 ya karna malu dan takut klo mau tanya sama ibu atau teman. Makasih mbk artikelnya sangat berguna buat aku, apalagi tentang produknya betadine ini. Aku baru tau ternyata selengkap itu

  67. Benar sekali, bicara tentang menstruasi kepada anak perempuan bukanlah hal yang tabu. Bahkan sangat penting sekali supaya anak tidak bingung. Anak lelaki pun juga perlu tahu tentang edukasi kebersihan menstruasi ini supaya bisa lebih menghargai kaum perempuan 🙂

  68. Bicara ke anak perempuan soal mentruasi memang penting banget ya mbak, soalnya dulu ibuku ga pernah membicarakan soal menstruasi jadi aku kaget waktu pertama kali mengalami menstruasi. Padahal menstruasi itu menurutku fase penting dalam kehidupan seorang perempuan.

  69. Aku baru tahu lho mba, ada hari kebersihan menstruasi…

    Jadi inget pas awal2 menstruasi, ortu aku minim ngasih info..aku pun takut/malu mau bilang klo aku dapat mens… Pernah ngalami juga roknya tembus pas sekolah.. jaman dulu pembalut masih minim pilihan.

  70. Edukasi tentang pentingnya kebersihan saat menstruasi ini emang penting banget ya. Baca ini saya jadi tahu kalau yang kadang saya lakukan itu masih salah, yaitu membersihkan vagina menggunakan sabun mandi.

  71. senang banget pastinya dapat ikut webinar ini ya Mba, apalagi khusus perempuan jadi tahu betul mengenai wajibnya jaga kebersihan dan kesehatan area perempuan saat haid

  72. Lengkap banget nih penjelasannya Mbak Win, baca sedari awal hingga akhir tentang pentingnya manajemen kesehatan saat menstruasi tiba termasuk bagaimana menjaga kesehatan organ reproduksi wanita. Saat SMP dan SMA saya malah tidak mendapat edukasi semacam ini. Baru dapat pas kuliah. Meskipun webinar ini dikhususkan buat mom, saya pikir edukasi ini bagus diketahui dan dipahami perempuan pada umumnya.

  73. Membahas menstruasi sama anak itu bukan hal tabu lagi, ya. Karena edukasi tentang kebersihan menstruasi itu penting. Jangan sampai anak perempuan abai karena bisa berbahaya.

    Kalau jaman dulu mungkin aneh bahas hal menstruasi. Saya juga dulu gitu. Cari tahu tentang mens dari kakak kelas yang udah mens duluan.

  74. Edukasi tentang bagaimana menjaga kebersihan saat menstruasi ini memang penting dan seyogyanya disampaikan ke anak-anak, khususnya anak perempuan sejak dini Agar anak-anak tidak gagap (kayak saya doeloe) saat tiba saatnya mendapat special moment berupa menstruasi ini.

    TFS ya Mbak Win:)

  75. memberikan edukasi tentang menstruasi ini sangat penting. berkaitan dg syariat islam dan juga kesehatan. para remaja perempuan dan para ibu khususnya harus faham. bagus artikelnya. terima kasih kak

  76. Terima kasih sharingnya. Ilmu manajemen menstruasi ini agaknya sangat perlu diajarkan ke remaja putri usia sekolah nih Mbak. Pasalnya kebersihan saat menstruasi itu sangat penting agar terhindar dari berbagai penyakit. Kalau perempuan dewasa saya kira sudah punya ilmunya.

  77. bagus dan menarik sekali webinarnya. sebagai seorang perempuan tentunya wajib bagi kita untuk lebih aware dan memperhatikan organ saat menstruasi. Edukasi tentang hal ini juga sangat disarankan diajarkan dari orang tua kepada anaknyaa, terima kasih infonya mba

  78. Miris ya lihat pengetahuan para wanita tentang manajemen kebersihan menstruasi. Masih butuh banget nih untuk terus disosialisasikan. Pengalaman pribadi, sering banget liat pembalut yang dibuang dalam keadaan masih penuh darah.

    Webinar-webinar seperti ini sangat penting untuk diikuti oleh para wanita baik masih gadis ataupun ibu2. Sebab salah dalam MKM bisa jadi sumber penyakit. Apalagi organ reproduksi sangat sensitif.

  79. MKM ini emnag penting banget dan nggak boleh disepelekan ya maaaak.. Apalagi buat remaja putri yang baru menstruasi, harus banget nih diedukasi tentang MKM

  80. Menjelaskan ke anak secara jelas dan konkret penting banget ya Mbak, agar anak-anak kita aware sejak dini mengenai kebersihan menstruasi, dan jangan lupa stok Betadine Feminine Care

  81. Daerah kewanitaan itu penting banget ya untuk dijaga dan dirawat kebersihannya jangan sampai jadi sumber penyakit yang membahayakan tubuh. Artikel ini penting banget untuk diketahui perempuan agar bisa menjaga daerah kewanitaan. Thanks mbak sharingnya

Leave a Reply to Wiwin Pratiwanggini Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *