Skip to content

Rekomendasi Shampoo untuk Rambut Kering yang Berhijab

Azalea Hijab Shampoo for Family

Tak terasa sudah 20-an tahun saya berhijab. Tepatnya sejak memiliki anak pertama. Mulai saat itu rambut saya tertutup rapat jika keluar rumah. Dengan berhijab, saya merasa nyaman karena rambut tipis ini menjadi tak terlihat oleh orang lain. Meskipun demikian, bukan berarti saya tidak  memiliki masalah rambut. Dengan kondisi kepala tertutup rapat dalam jangka waktu lama yaitu minimal 10-12 jam dalam sehari, padahal itu terjadi setiap hari, sehingga tidak menutup kemungkinan bahwa masalah rambut akan selalu ada. Lalu apa solusinya? Salah satunya adalah dengan memilih shampoo yang tepat dari berbagai pilihan, antara lain shampoo untuk rambut kering, shampoo untuk rambut berketombe, shampoo untuk rambut rontok, dan lain-lain.

Masalah Rambut Hijabers

Bagaimanapun rambut membutuhkan ruang untuk bernapas agar ia selalu terjaga kesehatannya serta tumbuh dengan baik. Namun karena saya memutuskan untuk berhijab, mau tidak mau harus siap dengan konsekuensinya, yaitu harus siap menghadapi masalah rambut berhijab dan harus siap dengan solusi atau cara mengatasinya. Setiap pengguna hijab memiliki masalah rambutnya masing-masing, bisa jadi satu dengan yang lainnya memiliki permasalahan yang sama, tetapi tidak sedikit juga yang memiliki masalah berbeda.

Berikut ini beberapa masalah rambut hijabers yang sering saya temui:

  • Rambut bau apek

Masalah ini timbul karena: pengguna hijab biasanya lebih mudah berkeringat di cuaca yang panas, sering menggunakan hijab saat rambutnya sedang basah. Perlu diketahui bahwa mengikat rambut dalam keadaan basah dan menutupnya dengan hijab membuat rambut menjadi mudah lepek dan menimbulkan bau apek.

  • Rambut mudah kusut dan kering

Masalah ini timbul karena tanpa kita sadari setiap hari berhijab membuat kita jadi jarang atau malas menyisir rambut karena merasa aman dari pandangan orang. Padahal hal itu menyebabkan rambut rentan kusut, mengeriting, dan megar mengembang.

  • Rambut berketombe

Masalah ini timbul karena kebanyakan minyak di kulit kepala, kulit kepala yang sensitif, atau karena keadaan kulit kepala yang kotor. Rambut yang basah dapat mengakibatkan kulit kepala menjadi lembab dan membuat produksi sebum meningkat. Padahal kulit kepala lembap adalah lahan subur tempat tumbuhnya Malassezia atau jamur penyebab gatal dan ketombe.

masalah rambut berhijab
sumber: pixabay.com
  • Rambut rontok

Masalah ini timbul karena perlakuan yang kasar pada rambut, memakai karet pengikat rambut yang terlalu ketat, atau menarik-narik rambut dengan kencang. Bisa juga karena kondisi kulit kepala yang lebih panas dan lembap, ditambah bahan hijab yang bikin gerah, asupan nutrisi yang kurang, atau sedang sakit.

  • Kulit kepala gatal

Masalah ini timbul karena kulit kepala dehidrasi atau kurang nutrisi. Hal ini mengakibatkan kondisi kulit kepala kering yang bisa menyebabkan rasa gatal.

Dari kelima masalah rambut di atas, yang sering saya alami adalah rambut mudah kusut dan kering serta rambut rontok. Jujur saja, kalau sudah terburu-buru pergi saya jadi tidak sempat menyisir rambut. Bahkan rambut dalam kondisi belum kering benar pun sudah saya ikat dengan karet. Lalu saat melepas karet rambut, sukanya asal narik karena keburu gerah pengin segera mandi keramas 😀

Oiya, rambut saya termasuk jenis rambut kering. Sudah gitu, tipis dan rontok pula. Hiks… mengsedih saya tuh kalau mikirin rambut. Makanya sebagai muslimah yang berhijab saya tidak asal menggunakan shampoo. Saya memilih shampoo yang memang diformulasikan untuk rambut berhijab, terutama shampoo yang cocok untuk rambut kering, agar hasilnya maksimal.

Rekomendasi Shampoo untuk Rambut Kering

Khusus shampoo untuk hijabers biasanya diformulasikan dengan kandungan bahan khusus yang berfungsi untuk membuat kulit kepala tetap segar seharian. Shampoo hijab ini harganya pun bervariasi dari yang ratusan ribu hingga yang sangat terjangkau. Pun mudah didapatkan di toko-toko langganan di sekitar kita.

Berikut ini beberapa rekomendasi shampoo untuk muslimah berhijab:

  • Shampoo Emeron Hijab Clean & Fresh: mengandung tea tree oil yang dapat mengurangi rambut rontok dan memberi kesegaran pada rambut sepanjang hari.
  • Shampoo Rejoice Hijab 3-in-1 Perfect Cool: memberikan tiga keunggulan dalam satu produk, 3-in-1: Segar + Lembut + Anti Ketombe.
  • Shampoo Sunsilk Hijab Refresh & Hairfall: menjadikan rambut yang sangat kuat untuk melawan kerontokan.
  • Shampoo Azalea Hijab for Family with Olive & Habbatussauda: membantu merawat rambut rusak, melembutkan rambut dan membantu merawat kekuatan rambut.

Dari beberapa shampoo hijab tersebut, rekomendasi shampoo untuk rambut kering yang cenderung mengalami kerusakan adalah Azalea Hijab Shampoo for Family with Olive Oil & Habbatussauda Oil.

shampoo untuk rambut kering
Azalea Hijab Shampoo for Family (foto koleksi pribadi)

Azalea Hijab Shampoo for Family ini adalah shampoo yang diformulasikan untuk rambut berhijab yang memiliki masalah kerusakan rambut. Shampoo ini mengandung Zaitun Oil & Habbatussauda yang bermanfaat untuk melindungi rambut, menutrisi dan melembutkan helai rambut dari akarnya. Shampoo ini aman karena telah tersertifikasi BPOM dan Halal MUI.

Cara penggunaannya sangat mudah, yaitu tuang secukupnya pada tangan dan usapkan secara merata sambil dipijat pada kulit kepala hingga rambut. Sama seperti penggunaan shampoo lainnya.

Dengan harga yang sangat terjangkau yaitu Rp 25.000 dan ukuran 180 ml menjadikan shampoo ini juga dapat digunakan untuk seluruh keluarga. Insyaalah akan menjadikan rambut lebih kuat, sehat dan bercahaya.

Pengin tahu gimana pengalaman saya menggunakan shampoo ini beserta manfaat yang saya rasakan? Sabar yaaa…, saya akan berbagi pengalaman tersebut di bagian akhir tulisan ini 🙂

Lanjut yuk… Jadi, selain menggunakan shampoo hijab, penting juga untuk memberi vitamin kepada rambut. Rambut saya yang kering, tipis dan rontok, pasti tidak lepas dari masalah kekurangan nutrisi. Karena itu saya menyempurnakan perawatan rambut saya dengan Azalea Hair Vitamin with Zaitun Oil & Aloe Vera Extract setelah bershampoo.

Nutrisi untuk Rambut Berhijab

Azalea Hair Vitamin (foto koleksi pribadi)

Azalea Hair Vitamin ini adalah vitamin rambut yang praktis terutama untuk wanita berhijab. Ia memiliki multiple manfaat yaitu menutrisi, melembutkan, menguatkan rambut, membuat rambut lebih berkilau, juga melindungi dari radikal bebas & polusi. Vitamin rambut ini mengandung 5 bahan aktif yang sudah teruji yaitu Zaitun Oil, Aloe Vera (ekstrak lidah buaya), Ginseng, Kukuinut (minyak kemiri), dan Allantoin.

Kemasannya travel friendly, sehingga praktis, tinggal semprot ke rambut. Wangi harum manis vanilla-nya mampu membuat rambut berhijab menjadi segar, lembut dan wangi seharian. Hair vitamin ini juga aman karena telah tersertifikasi BPOM dan Halal MUI.

Kapan sih waktu yang tepat pakai Azalea Hair Vitamin? Yaitu ketika habis keramas dan rambut sudah kering sempurna. Selain dipakai untuk vitamin rambut, produk ini juga bisa digunakan sebagai hijab mist setiap dibutuhkan.

Harganya juga sangat terjangkau yaitu Rp 19.000 dikemas dalam botol spray berukuran 80 ml.

Pengalaman dengan Azalea Hijab Shampoo for Family dan Azalea Hair Vitamin with Zaitun Oil & Aloe Vera Extract

Kesibukan saya sebagai ibu rumah tangga sekaligus ibu bekerja membuat saya harus pandai-pandai mengatur waktu dan membuat jadwal, terutama untuk urusan saya pribadi. Khusus untuk perawatan rambut, saya terbiasa mencuci rambut 3 hari sekali atau minimal 2 kali dalam seminggu. Jika sedang banyak kegiatan, biasanya di hari ketiga pasca cuci rambut kulit kepala sudah mulai terasa gatal dan celekit-celekit, rambut juga sudah terasa lepek, tandanya minta dikeramas.

rekomendasi shampoo untuk rambut kering
Azalea Hijab Shampoo dan Hair Vitamin (foto koleksi pribadi)

Kesan pertama saat hendak menggunakan Azalea Hijab Shampoo for Family adalah saya suka dengan kemasannya yang cantik berwarna ungu. Aromanya harum shampoo pada umumnya (dan saya suka itu). Teksturnya cair agak kental (seperti pada umumnya shampoo), berwarna broken white, lembut saat diusapkan di rambut.

Pada usapan pertama shampoo ini tidak langsung mengeluarkan banyak busa dikarenakan kepala masih dalam kondisi kotor dan berminyak karena sisa-sisa keringat. Baru deh setelah bilasan pertama bisa menghasilkan busa yang banyak saat diusapkan shampoo lagi, meskipun dalam takaran lebih sedikit daripada usapan pertama.

Setelah bilasan kedua dan proses mencuci rambut selesai, terasa rambut lebih lembut dan ringan. Lalu saya lanjutkan dengan mengeringkan rambut dengan handuk. Oiya cara mengeringkannya tidak boleh digesek-gesek antar rambut lho ya, agar supaya rambut tidak rusak.

Setelah rambut benar-benar kering, kemudian saya semprotkan Azalea Hair Vitamin with Zaitun Oil & Aloe Vera Extract. Aroma vanilla-nya yang harum dan lembut membuat rambut terasa segar.

Jika sudah berada di luar rumah, gak mungkin dong ya menyemprotkan Hair Vitamin ke rambut, nah agar tetap terjaga keharumannya maka saya semprotkan Hair Vitamin tadi ke hijab yang menutupi rambut. Ini nih salah satu keunggulan dari Hair Vitamin!

Alhamdulillah dengan menggunakan shampoo dan vitamin rambut ini, rambut saya tidak cepat lepek, pun kulit kepala tidak cepat gatal atau celekit-celekit. Setiap waktu penginnya mengelus-elus rambut, karena terasa lembutttt, juga harum. Bahkan anak saya pun jadi suka banget menyisiri rambut saya, dia bilang, “Rambut ibu harum dan lembuttttt! Boleh adik sisirin ya?” 😀

Nah, buat Anda para muslimah yang berhijab, kenali dulu kondisi rambut Anda. Lalu definisikan apa masalah rambut Anda, apakah separah rambut saya juga ataukah sekedar berketombe atau lainnya lagi. Setelah itu, pilih shampoo yang tepat untuk rambut Anda, apakah shampoo untuk rambut berketombe ataukah shampoo untuk rambut kering dan lain-lain. Gak perlu jauh-jauh untuk mendapatkan Azalea Hijab Shampoo dan Azalea Hair Vitamin ini, karena bisa dibeli secara online melalui Azalea Beauty Official Shop yang hanya ada di Shopee.

 

6 thoughts on “Rekomendasi Shampoo untuk Rambut Kering yang Berhijab”

  1. Aku sudah coba juga shampoo Azalea Hijab ini Mba, emang kerasa banget rambut jadi lebih lembut, gak kering dan rontoknya berkurang. Apalagi vitamin rambutnya, hmm wangiii

  2. Kandungannya shampo dan vitamin rambut Azalea ini bagus ya, sangat alami, sampai ada habbatusauda, lidah buaya dan minyak zaitun, cocok banget mengembalikan rambut rusak dan kering jadi lebih bersinar gak apek

  3. Masalah rambut kita sama nih, Mbak. Juga kebiasaan jeleknya. Hehe… Aku naksir hair vitaminnya! Untuk volume 80 ml, harga 19 ribu itu terjangkau banget.

  4. Sekarang hijabers juga punya banyak pilihan perawatan rambut ya. Setiap hari tertutup, pasti ada aja masalahnya. Alhamdulillah, bisa diatasi sama shampo khusus hijabers

  5. Wah udah ada varian lain nih dari Azalea sampo. Bisa jadi pilihan buat siapa saja yang mencari sampo sesuai jenis dan kebutuhan kulit kepala ya

  6. Muhammad Rifqi Saifudin

    Sepertinya memang masalah yang dialami banyak hijabers ya, apalagi yang seharian ada di luar sehingga tidak melepas hijab, rambut lepek dan apek. Untungnya ada Azalea Shampo ini yang bisa jadi solusi untuk masalah rambut para hijabers

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *