Hal yang paling indah yang saya rasakan di penghujung tahun 2012 ini adalah bisa berkumpul bersama keluarga besar saya, tim kerja saya, di Jakarta pada 16-17 November 2012 kemarin.
Sebuah perjuangan yang cukup berat bahkan sempat makan hati untuk kami bisa mengumpulkan tiket free sehingga bisa berangkat bareng-bareng. Dari berbagai negara dan kota kami berkumpul di Jakarta. Singapore, Jakarta, Semarang, Pekalongan, Purwokerto, Bandung, Yogyakarta. Ada yang berangkat pakai pesawat, kereta, bis, dan travel.
Alhamdulillah, Oriflame menyediakan hotel yang nyaman buat kami. Ada 3 hotel yang ditempati rombongan jaringan saya, yaitu di Novotel Mangga Dua, Le Grandeur dan The Media. Saya sendiri bersama 5 downline saya mendapatkan kamar di Novotel Mangga Dua. Kami ga bayar sepeserpun lhoooo… semua sudah disediakan oleh Oriflame !
Ahhh.. rasanya saya sudah tidak bisa menggambarkan. Tidak tahu lagi harus bagaimana mengekspresikannya. Selama ini kami bekerja dan berjuang bersama hanya mengandalkan whatsapp, email, facebook, twitter, dll (semua jalur online). Tidak mudah untuk bisa bertemu langsung, karena kendala jarak dan waktu. Bersyukur bangetttt.. kami berada di jalur bisnis yang tepat, sehingga jalur online betapa sangat membantu kami melancarkan kebersamaan kami dalam membangun jaringan bisnis ini.
Guys… we are a TEAM, together everyone achieves more !! Semoga kebersamaan kita selalu terjaga, sampai kapan pun, sehingga jaringan bisnis yang kita bangun akan menjadi semakin kuat.
Ga sabarrrr.. pengin berkumpul lagi bersama kalian di Bali bulan Februari 2013 nanti !!
Memiliki nama lengkap Wiwin Pratiwanggini. Berprofesi sebagai ibu bekerja full-time, ibu rumah tangga (1 suami + 2 anak laki-laki), dan freelance blogger. Baginya blog adalah media menulis untuk bahagia (work-life balance). Blog ini juga terbuka untuk penawaran kerjasama. Pemilik blog bisa dihubungi melalui email atau WhatsApp. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.
ho..hoo…keren….gak sabar nunggu 3 bulan lagi, Baliiiiiii Feb 2013
hahaha.. Aennnn.. rinduku padamu bakalan terobati nanti di Bali, insyaallah yaa… ๐ Semoga kita masih diberi kesehatan dan panjang umur, aminnnn..