Lompat ke konten
Home » Lifestyle » Tips Memasak Praktis

Tips Memasak Praktis

Masakan serumit apapun bisa disiasati menjadi praktis, caranya adalah:

1. Atur daftar menu pada Sabtu atau Minggu. Pada hari-hari tersebut ibu bisa berbelanja bahan sesuai daftar menu yang akan dibuat. Termasuk menyiapkan bumbu-bumbunya.

2. Pilih menu dengan bahan yang tidak butuh waktu dan energi dalam memasaknya.

3. Selalu cuci bersih sayuran sebelum dimasukkan ke dalam lemari es. Untuk wortel dan buncis bisa langsung dikupas dan dipotong sesuai peruntukannya.

4. Untuk sayuran hijau seperti bayam dan kangkung buang akarnya saja. Begitu juga sawi, cukup buang pangkal batangnya. Jangan simpan sayuran hijau dalam bentuk terpotong karena cenderung cepat busuk.

5. Jika berencana mencampur jagung manis, pipil  dahulu lalu rebus hingga setengah matang. Angkat dan tiriskan. Kemas jagung dalam plastik-plastik kecil. Satu kantung plastik untuk satu jenis masakan. Simpan dalam freezer.

6. Jika menyusun menu berbahan daging, ungkep dulu hingga empuk. Potong sesuai jenis masakannya nanti, kemas dalam wadah kedap udara. Satu wadah untuk satu jenis masakan daging. Simpan daging ungkep dalam freezer.

7. Labeli setiap kemasan dan wadah bahan makanan, hingga memudahkan saat akan digunakan.

8. Cuci bersih daun bumbu seperti daun salam, daun jeruk, serai lalu keringkan dan simpan dalam lemari es. Demikian juga kunyit, lengkuas, jahe, temu kunci dan kencur, cuci bersih karena biasanya banyak menempel tanah. Kupas setelah itu simpan dalam lemari es.

9. Kupas bawang merah, bawang putih maupun bawang bombai sejumlah masakan yang akan dibuat selama seminggu, letakkan dalam wadah berrongga dan angin-anginkan, bukan disimpan dalam lemari es. Bagian terlama dalam memasak, selain prosesnya, adalah persiapan termasuk mengupas bumbu-bumbu tersebut.

10. Selalu sediakan merica, ketumbar dan pala bubuk. Ketiga bahan ini sering dibutuhkan dalam aneka masakan dan saat waktu tak banyak, tidak repot lagi menghaluskannya.

11. Sediakan bawang merah dan bawang putih goreng. Keduanya penyedap makanan luar biasa. Bahkan ketika soto, rawon dan sup kurang “nendang”, tambahkan remasan bawang merah maupun bawang putih ke dalam masakan. Seketika masakan akan lebih mantap raasanya.

12. Bila masih punya waktu di akhir pekan, buatlah bumbu inti merah, kuning, putih dan oranye. Bumbu inti sangat bermanfaat untuk membuat aneka masakan dalam waktu singkat.

Sumber: Seri Masak Kartini

Semoga bermanfaat 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *