Fiuhhhhhh….!!! Sebel banget pas masuk login ke salah satu blogku, di Dashboard menunjukkan ada sekian ribu Pending Comments. What ???? Diatas 5000 comments !! Tiap hari bertambah terus. Mana comment-nya ga jelas semua dan ga mutu pula! Wah.. kalo menghapusi satu per satu kapan kelarnya.
Akhirnya aku kontak dan minta saran idwebhost.com apa plugin yang paling pas untuk menghindari spam comments tersebut. Mereka menyarankan pakai “captcha”. Akhirnya hunting di wordpress dan google, dan menemukan ini: SI CAPTCHA Anti-Spam ๐
Setelah didownload ke harddisk, kemudian file tersebut diupload ke Dashboard untuk diinstall langsung ke dalam WordPress. Alhamdulillah sukses.
Selanjutnya, jangan lupa cek apakah sudah activate atau belum.
Terakhir, cek pada SI Captcha Options, dan selesai sudah.
Mungkin selanjutnya bikin tidak enak yang pengin memberikan komentar ke dalam blog. Tapi itu lebih baik daripada dibanjiri spam yang tidak jelas.
Oiya.. kabarnya kalo blog udah kebanjiran spam, itu artinya blog tersebut udah ngetop. Benarkah ?
Memiliki nama lengkap Wiwin Pratiwanggini. Berprofesi sebagai ibu bekerja full-time, ibu rumah tangga (1 suami + 2 anak laki-laki), dan freelance blogger. Baginya blog adalah media menulis untuk bahagia (work-life balance). Blog ini juga terbuka untuk penawaran kerjasama. Pemilik blog bisa dihubungi melalui email atau WhatsApp. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.