Skip to content

Tips Make-Up Simpel dan Cepat Saat Sedang Terburu-buru

Sebagai ibu rumah tangga sekaligus ibu bekerja (di luar rumah) yang masih punya bayi, seringkali waktu untuk persiapan pergi ke kantor sangat sangat sangat terbatas. Mandi pun kadang terpaksa super kilat, yang penting guyur-guyur, pakai sabun mandi, dan tidak lupa gosok gigi. Padahal setelah itu saya butuh bermake-up ria supaya tidak terlalu pucat. Untuk itu saya membutuhkan trik dan tips make-up simpel dan cepat saat sedang terburu-buru. Jadilah mau tidak mau saya harus belajar untuk itu.

Bersyukur saya berada di lingkungan komunitas user, seller dan pelaku bisnis kosmetik. Sehingga saya memiliki pengetahuan dasar tentang make-up dan kosmetik, baik tentang produknya maupun pengaplikasiannya. Disamping itu, biasanya juga ada sharing dari teman-teman tentang tips dan trik seputar kosmetik dan make-up. Ilmunya selain bisa diaplikasikan untuk saya sendiri juga bisa juga menjadi referensi untuk menjawab pertanyaan dari orang lain.

Koleksi pribadi make-up simpel saya

Berikut ini tips dari saya mengenai make-up simpel dan cepat saat sedang terburu-buru:

1. Jangan pernah lupa untuk mandi yaaa.. khususnya di waktu pagi. Biasanya yang mau cepat-cepat itu ‘kan di waktu pagi. Sesibuk apapun, sempatkan mandi. Seperti yang tadi saya ceritakan di atas, yaitu tidak perlu menikmati mandi, yang penting badan tersiram air untuk meluruhkan kotoran-kotoran dan keringat yang menempel di kulit.

2. Jangan lupa juga tetap menggunakan skincare (perawatan kulit wajah) sebelum menggunakan make-up. Make-up setebal dan semahal apapun, kalo kulit tidak dirawat maka hasilnya tidak akan seperti yang diharapkan. Aplikasi skincare hanya butuh 2 menit saja koq. Dua menit ini sudah mampu memenuhi 4 langkah perawatan kulit wajah. Empat langkah tersebut adalah: (1) membersihkan wajah, (2) menggunakan toner, (3) mengaplikasikan serum, dan (4) mengaplikasikan pelembab yang mengandung SPF.

3. Setelah 2 menit melakukan perawatan kulit wajah, lanjutkan dengan penggunaan make-up wajah (color cosmetics). Dari sekian macam produk make-up, saya hanya menggunakan beberapa macam yang penting-penting saja yaitu:

Langkah pertama, mengoleskan pelembab bibir sebelum mengaplikasikan lipstik. Saya biasanya menggunakan Tender Care dari Oriflame. Selain melembabkan, produk ini juga merawat bibir, bisa digunakan setiap saat.

Langkah kedua, mengaplikasikan CC Cream. Daripada menggunakan face primer, BB cream atau foundation, saya lebih nyaman memakai CC Cream. Salah satu alasannya adalah karena praktis hehe.. CC cream ini formula yang lebih ringan daripada foundation dan BB cream dan memiliki tekstur krim lembut yang sangat ringan dan halus. Saya biasanya menggunakan Giordani Gold CC Cream SPF 35 atau Optimals CC Cream SPF 20 dari Oriflame.

Langkah ketiga, mengaplikasikan lipstik. Setelah penggunaan pelembab bibir tadi dan dibiarkan beberapa saat sambil mengaplikasikan CC cream, sekarang lipstik akan siap menempel dengan lembut di bibir. Saya sih tidak biasa tebal-tebal, yang penting tampil segar, tidak pucat lagi. Saya menggunakan lipstik warna favorit saya.

Langkah keempat, mengaplikasikan bedak padat. Caranya dengan menepuk-nepukkan powder puff pada wajah secara lembut, jangan ditarik-tarik lho ya.. Bedak padat ini akan menyempurnakan penggunaan make-up tadi sehingga wajah tampak halus dan segar serta cantik. Bedak padat yang saya gunakan adalah Giordani Gold Sheer Powder SPF 15 dari Oriflame.

Langkah kelima, sudah selesai, tidak ada lagi. Saya sudah siap berangkat ke kantor 🙂

Meskipun penjelasannya agak panjang dari tiap langkah tersebut, tapi kalo dipraktekkan insyaallah benar-benar singkat lhoo… Biasanya dari skincare hingga terakhir pemakaian bedak padat, saya hanya butuh waktu maksimal 10 menit saja. Oiya biasanya saya bermake-up dalam kondisi sudah berpakaian rapi. Dan satu lagi, saya tidak perlu menata rambut karena saya menggunakan jilbab. Yang penting rambut disisir rapi dan diikat, lalu kenakan jilbab.

Demikian tips make-up simpel dan cepat saat sedang terburu-buru ala saya. Semoga bermanfaat 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *